Saturday, October 10, 2020

Rumah Belajar Goes to School #7 Digitalisasi Menjangkau Hingga ke Sekolah Pulau di SDN 001 Bintan Pesisir

(SRB Anggi mengawali pemaparan materi)

Assalamualaikum wr.wb., salam sejahtera bagi kita semua, shalom, om swastiastu, namo buddhaya, salam kebajikan. Sobat mediapknonline dan Sahabat Rumah Belajar, kita masih mengulas tentang roadshow sosialisasi Portal Rumah Belajar yang kali ini sudah sampai di bagian 7. Itu artinya, sudah ada 7 sekolah maupun komunitas yang telah diberikan pensosialisasian terkait Portal Rumah Belajar.

Dengan dikembangkannya Portal Rumah Belajar ini merupakan bentuk dari adanya digitalisasi dalam dunia pendidikan yang menjawab kebutuhan di era revolusi industri 4.0 dan disiapkan untuk menyambut datangnya era revolusi industri 5.0. Dalam hal ini, sekolah sebagai sebuah lembaga pendidikan juga harus mampu menyesuaikan dengan kondisi tersebut.

Pendidik di zaman now ini dituntut untuk mampu melahirkan peserta didik yang terus menjadi 'manusia pembelajar' (long life learner). Oleh karena itu kita sendiri sebagai seorang pendidik juga harus menjadi 'manusia pembelajar' harus menerima, beradaptasi, dan mengikuti perubahan zaman. Jika tidak, kita akan jauh tertinggal dari pesatnya perkembangan teknologi masa kini dan akan datang.

(jepretan disela-sela presenasi)

Alhamdulillah, meski bertugas di pulau tapi kami tidak menutup diri dengan adanya perkembangan teknologi untuk kemajuan pendidikan di Indonesia. Tembusnya 2 Guru Garis Depan dari sekolah pulau di SMAN 1 Bintan Pesisir, yakni saya Anggi Perdana dan Pak Nurjaman menjadi SRB masuk ke dalam 30 besar provinsi Kepri merupakan bukti kalau kita guru pulau tidak menutip diri dari adanya perkembangan teknologi.

Sahabat-sahabat guru lainnya yang ada di pulau Gin Besar, Desa Numbing juga menyambut baik kehadiran Portal Rumah Belajar sebagai salah satu produk dari adanya perkembangan teknologi digital dalam dunia pendidikan masa kini. Salah satunya sahabat-sahabat guru di SDN 001 Bintan Pesisir yang welcome dengan kami untuk menerima informasi terkait Portal Rumah Belajar. Disini saya masih berkolaborasi dengan Pak Nurjaman untuk menjalankan misi berbagi tentang Portal Rumah Belajar.

(sahabat guru SDN 001 Binsir menyimak serius)

Kegiatan sosialisasi Portal Rumah Belajar di SDN 001 Bintan Pesisir telah dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 10 Oktober 2020 mulai pukul 09.30-11.00 WIB. Kegiatan sosialisasi dibuka oleh Ibu Sri selaku salah satu guru SDN 001 Bintan Pesisir mewakili kepala sekolah dan wakil kepala sekolah yang tidak bisa hadir pada saat itu. Dalam kegiatan ini, diikuti oleh 9 guru SDN 001 Bintan Pesisir. Berikut daftar hadirnya.

(daftar hadir)

Kegiatan berlangsung dengan lancar dan antusias dari audien luar biasa terutama saat kami menampilkan fitur terbaru di Portal Rumah Belajar yaitu Edugame. Dalam kesempatan itu juga, kami telah berhasil mendaftarkan SDN 001 Bintan Pesisir sebagai penyelenggara dalam Portal Rumah Belajar. Dilanjutkan dengan pendampingan kepada guru-guru di SDN 001 Bintan Pesisir untuk melakukan pendaftaran di kelas maya.

(foto bersama selepas kegiatan)

Sahabat, Portal Rumah Belajar ini sangat komplit karena dalam satu portal terdapat banyak fitur dan konten yang dapat diakses guna menunjang proses pembelajaran daring secara GRATIS. Tunggu apalagi, yuk buruan akses fitur-fiturnya langsung saja ke Portal Rumah Belajar dan instal juga aplikasi Rumah Belajar di handphone lewat playstore. (Download Aplikasi Rumah Belajar)

Berikut adalah video dokumentasi yang berhasil terekam saat kegiatan sosialisasi Portal Rumah Belajar di SDN 001 Binan Pesisir.


Nah itu tadi sekelumit dokumentasi yang bisa saya paparkan lewat blog ini terkait sosialisasi Portal Rumah Belajar secara tatap muka di SDN 001 Bintan Pesisir. Semoga bermanfaat, terimakasih.


Dengan Portal Rumah Belajar: Belajar Dimana Saja, Kapan Saja, dan Dengan Siapa Saja!


Lokasi: Pulau Gin Besar, Numbing, Bintan Pesisir, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau, Indonesia

2 comments:

Bilaman ada gambar/foto/file dalam beberapa postingan yang juga terdapat pada alamat web lain adalah mutlak hak milik dari sumber utama yang bersangkutan. Silahkan tinggalkan komentar, kritik, dan saran yang membangun. Terimakasih...